Peningkatan Pengetahuan dan Keterampilan Rias Panggung dan Manajemen Pemasaran Melalui Pelatihan
Main Article Content
Abstract
Pengembangan pariwisata ekonomi kreatif berbasis budaya yang dikelola oleh Sanggar Seni Perguruan Silat Sekapur Sirih yang terletak di Nagari Salibutan mengalami hambatan dari terbatasnya pengetahuan dan keterampilan. Hal ini merupakan pendorong utama peneliti untuk memberikan pelatihan kepada anggota sanggar. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk menganalisis apakah program pelatihan dapat meningkatkan pengetahuan dan keterampilan rias panggung dan manajemen pemasaran secara signifikan atau tidak. Desain penelitian ini menggunakan metode kuasi eksperimen dengan teknik one group pretest-posttest. Responden penelitian ini adalah anggota Sanggar Seni Perguruan Silat Sekapur Sirih sebanyak 20 orang. Hasil penelitian menjukkan bahwa pelatihan berkontribusi dalam kenaikan nilai rerata pretest pengetahuan sebesar 51,00 menjadi 69,50 pada postest pengetahuan. Sedangkan rerata nilai keterampilan juga mengalami kenaikan dari pretest sebesar 49,00 menjadi 71,00 pada postest keterampilan. Hal ini juga diperkuat dengan hasil uji Paired-Sample T Test yang mendeskripsikan nilai Sig. (2-tailed) sebesar 0,000 pada aspek variabel pengetahuan dan pada variabel keterampilan juga sebesar 0,000. Nilai tersebut lebih kecil dari 0,05 sehingga dapat dimaknai bahwa peningkatan nilai pretest ke postest pada variabel pengetahuan dan keterampilan bersifat signifikan. Kesimpulannya adalah bahwa pelatihan dapat meningkatkan pengetahuan dan keterampilan rias panggung dan manajemen pemasaran secara signifikan.
Article Details
This work is licensed under a Creative Commons Attribution 4.0 International License.
Jurnal Pendidikan dan Keluarga is an Open Access Journal. The authors who publish the manuscript in this journal agree to the terms of Lisensi Creative Commons Atribusi 4.0 Internasional. This permits anyone to copy, redistribute, remix, transmit and adapt the work provided the original work and source is appropriately cited. This means: (1) Under the CC-BY license, authors retain ownership of the copyright for their article, but authors grant others permission to use the content of publications in Jurnal Pendidikan dan Keluarga in whole or in part provided that the original work is properly cited. Users (redistributors) of Jurnal Pendidikan dan Keluarga are required to cite the original source, including the author's names, Jurnal Pendidikan dan Keluarga as the initial source of publication, year of publication, volume number, issue, and Digital Object Identifier (DOI); (2) Authors grant Jurnal Pendidikan dan Keluarga the right of first publication. Although authors remain the copyright owner.
Most read articles by the same author(s)
- Mitra Lusiana, Agusti Efi, Prof, Giatman Giatman, Prof, An Identification of Student Creativity in Stage Makeup Courses , JURNAL PENDIDIKAN DAN KELUARGA: Vol 12 No 02 (2020): Jurnal Pendidikan dan Keluarga